Tempat Wisata di Meulaboh

Terdapat berbagai macam tempat wisata menarik di Meulaboh. Meulaboh adalah salah satu kota yang berada di Aceh Barat yang sekaligus menjadi ibukota dari Kabupaten Aceh Barat.

Kota ini juga merupakan kota kelahiran dari salah satu Pahlawan Nasional kita yaitu Teuku Umar.

Dengan wilayah yang paling barat dari Kota Aceh, menjadikan kota ini kaya akan keindahan panorama alam yang tersembunyi di dalamnya.

Ditambah juga dengan letaknya yang berhadapan langsung dengan Samudra Hindia, menjadikan pantai-pantai yang ada di kota ini sungguh indah dan menawan.

Jadi, buat para pecinta wisata pantai, kota Meulaboh bisa menjadi salah satu tujuan yang menjadi tujuan wisata anda selanjutnya.

Untuk kali ini, alawisata akan mengajak anda untuk melihat beberapa potensi-potensi tempat wisata yang ada di Meulaboh.

Selengkapnya, yuk kita simak baik-baik beberapa rekomendasi tempat wisata di Meulaboh yang wajib anda kunjungi.

Tempat Wisata di Meulaboh

1. Krueng Tutut atau Gampong Tutut

tempat wisata di aceh jaya

 

  • Lokasi : Desa Tanoh Mirah, Kecamatan Sungai Mas, Gunung Cakoi
  • Tiket Masuk : –
  • Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)

Lokasi ini dijuluki menjadi salah satu tempat wisata di Meulaboh yang memilki keindahan yang paling indah di kawasan Aceh Barat.

Lokasi ini masih belum banyak yang mampu untuk menjamahnya, sehingga dijamnin ketika setibanya di lokasi, penat anda akan terbayar dengan keindahan alam yang menakjubkan.

Dengan adanya rimbunnya pohon-pohon hijau dengan ditemani suara burung-burung yang berkicau, dijamin akan menemukan ketenangan jiwa, hanyut dalam keindahan alam yang tersembunyi.

Hutan bertebing batu berwarna putih, sungai bening  dengan air dingin yang mengalir membuat jiwa petualang anda terperanjak sementara waktu.

Walaupun belum ada fasilitas apapun ditemapt ini, jangan khawatir jika bekal anda habis, karena anda bisa langsung lemparkan pancing anda ke sungai, bila anda sedang mujur, ikan kerling, dapat mengantikan santapan sementara waktu.

2. Pantai Ujong Kareung

pantai kasih meulaboh

  • Lokasi : Ujong Kareung, Sukajaya, Kota Sabang, Aceh
  • Tiket Masuk :
  • Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)
  • Fasilitas : penyewaan alat pancing, tempat makan, cafe

Pantai ini menjadi salah satu destinasi wajib para wisatawan karena menyuguhkan keindahan alam yang sangat memukau.

Nama Ujong Kareung sendiri diambil dari Bahasa Aceh yang berarti Ujung Karang.

Nama ini sesuai dengan dengan lokasi pantai yang berada di ujung kota Meulaboh dan dipenuhi dengan batu-batu karang.

Tempat ini dulunya merupakan tempat pertahanan oleh para penjajah, dibuktikan dengan adanya bangunan Benteng Jepang yang masih berdiri kokoh di pinggir pantai.

Gradasi birunya laut ditemani dengan pepohonan kelapa menjadikan suasana terasa sejuk dan membuat betah untuk berlama-lama. Tak hanya itu, keindahan bawah lautnya juga tidak kalah dengan pantai-pantai lainnya.

Keindahan terumbu karang serta alam bawah laut menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung untuk segera melakukan snorkling.

Saat matahari akan tenggelam, mata akan dibuat takjub dengan indahnya panorama sunset bak lukisan alam berwarna kuning kemerahan memntaul ke arah laut.

Sehingga, momen ini sangat dinantikan oleh para wisatawan.

3. Pulau Gosong

pulau gosong

  • Lokasi : Kecamatan Susoh, Kabupaten Aceh Barat Daya
  • Tiket Masuk : –
  • Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)

Menariknya, tempat wisata di Meulaboh ini luasnya hanya sebesar lapangan bola, tetapi menyuguhkan suasana yang sangat tenang, sehingga membuat siapa saja betah untuk singgah.

Hal jarang yan gbisa ditemukan disini adalah, wisatawan dapat langsung menyapa biota laut seperti kima dan ikan napoleon yang tergolong langka.

Selain itu, wisatawan juga dapat menikmati keindahan bawah lautnya dengan melakukan snorkeling.

Pulau ini diapit oleh panorama Bukit Barisan Pulau Sumatera. Dan setumpuk terumbu karang tumbuh cantik pada pulau mungil yang berada di tengah laut ini.

4. Pantai Pusong Sangkalan

Pantai Pusong Sangkalan

  • Lokasi : 3 km dari Blangpidie, Aceh Barat Daya, Aceh
  • Tiket Masuk : –
  • Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)
  • Fasilitas : penginapan, warung makan

Pantai ini berhadapan langsung dengan Samudra Hindia dengan kondisinya yang masih sangat terjaga keasriannya.

Dengan ombak yang besar, wisatawan dilarang untuk bermain selancar.

Tetapi jangan khawatir, karena air lautnya yang berwarna biru membuat mata betah berlama-lama memadang lautan lepas yang tak bertepi itu.

Jika anda mengunjungi pantai ini di jam 6.00 sampai 10.00, anda akan berkesempatan melihat aktifitas para nelayan yang sedang “Tarek Pukat” (menjaring ikan dengan pukat yang ditarik dari laut ke darat).

Sunset yang ditawarkan ditempat ini juga tak kalah indahnya dengan pantai lain, seolah ketika fenomena alam itu terjadi kita dibuat membisu melihat keindahan matahari yang semakin lama semakin tenggelam di lautan lepas.

5. Pantai Lanaga

Pantai Lanaga

  • Lokasi : Jl. Bakti Pemuda No.04. Meulaboh, Aceh Barat, Aceh, Indonesia
  • Tiket Masuk :
  • Jam Buka :
  • Fasilitas :

Lanaga merupakan salah satu pantai terindah alami yang berada di wilayah Aceh Barat, yaitu Meulaboh.

Air lautnya bergradasikan warna biru dengan pasir yang berwarna coklat kehitaman menambah sosok yang anggun untuk pantai ini.

Selain wisatawan dapat menikmati panorama alam di pantai ini, wisatawan juga dapat makanan khas dari kota Meulaboh.

6. Pantai Batee Puteh atau Pantai Batu Putih

pantai batu putih meulaboh

  • Lokasi : Lhok Aman, Meukek, Kabupaten Aceh Selatan, Aceh
  • Tiket Masuk : Rp 10.000
  • Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)

Pantai ini juga merupakan salah satu dari pantai terindah yang ada di Kabupaten Aceh Barat. Arti Batee Puteh ini sendiri adalah pantai batu putih, sehingga sering juga disebut Pantai Batu Putih.

Pantai ini lain dari pantai yang lain, karena di pantai ini kita tidak akan menjumpai adanya sunset, karena secara geografis pantai ini terletak disebelah timur.

Tapi ketika musim barat tiba sekitar bulan Juli-Desember, wisatawan akan disuguhui pemandangan yang menakjubkan dari pantai ini.

Pantai dengan pasrir berwarna hitam ini memiliki tekstur yang sangat halus. Ditepi pantainya pun terdapat tebing-tebing yang mempercantik pantai.

Tempat wisata di Meulaboh ini ada sebuah bukit dimana diatasnya menyimpan 3 batu nisan, yang konon katanya adalah makam kuno dari Teungku di Ujong.

Tetapi diatas bukit, wisatawan juga dapat melihat pemandangan dari dua pantai yang berbeda yaitu Pantai Batee Puteh atau Pantai Batu Putih dengan pasir yang berwarna hitam dan Pantai Blang Ulam yang memiliki pasir putih bersih, unik bukan?

7. Pantai Suak Ribee

Pantai Suak Ribee

  • Lokasi : Jl. Iskandar Muda, Suak Ribee, Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat, Aceh
  • Tiket Masuk : Rp 10.000
  • Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)

Pantai ini mempunyai pasir berwarna hitam dengan tekstur yang halus. Biasanya saat sore hari, para wisatawan serta warga setempat berdatangan untuk sekedar melihat sunset di pantai ini.

Warga Meulaboh sering bermain bola di tepi pantai sembari menikmati pecahnya ombak dan olahraga.

Tempat wisata di Meulaboh ini juga tersedia kios untuk peristirahatan dan menyediakan kopi tubruk terbalik dengan beralaskan piring yang menjadi ciri khas tersendiri dari Pantai Suak Ribee ini yang pastinya patut anda coba.

8. Pantai Lhok Bubon

Pantai Lhok Bubon

  • Lokasi : Lhok Bubon, Samatiga, Kabupaten Aceh Barat, Aceh
  • Tiket Masuk : Rp 5.000
  • Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)
  • Fasilitas : toilet dan WC, tempat ganti, musholla, rumah makan

Pantai ini memiliki pasir berwarna putih yang lembut.  Tak jarang kita akan melihat anak-anak berlarian kesana-kemari yang terilaht sangat riang gembira menikmati pantai ini.

Arinya yang jernih dengan menampilkan warna biru yang menakjubkan juga membuat wiasatawan tidak sabar untuk segera merasakan kesejukan air dengan berenang dan bermain air di tepi pantai atau hanya sekedar duduk-duduk santai sambil menikmati pemandangan yang ada.

Ombaknya yang tidak begitu besar membuat suasana tenang dan sendu untuk melupakan hiruk pikuknya kegiatan kota.

Ditambah lagi, disini juga dapat mencicipi berbagai macam hidangan yang sangat menggugah selera.

9. Masjid Agung Baitul Makmur Meulaboh

Masjid Agung Baitul Makmur Meulaboh

  • Lokasi : Jl. Imam Bonjol No.100, Drien Rampak, Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat, Aceh
  • Tiket Masuk : –
  • Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)

Masjid ini merupakan masjid terbesar dan termegah yang berada di kawasan pantai barat kota Meulaboh.

Memiliki gaya arsitektur perpaduan antara Timur Tengah, Asia, dan Aceh dengan pemilihan warnan coklat yang dikombinasikan warna merah pada kubah masjidnya.

Di dalam masjid terdapat dua konsep ruang yang jelas berbeda.

Pertama, pengunjung akan disambut dengan ruangan yang banyak memilki tiang penyangga yang menyangga lantai dua sebagai mezzanine.

Dan dibagian tengahnya terdapat ruang lapang dengan ornamen lampu hias di tengahnya.

Namun, ada peraturan yang berlaku di masjid ini, yaitu pengunjung dilarang untuk berfoto selfie ataupun prewedding di masjid ini.

10. Pantai Lhok Geudong

pantai lhok geudong kabupaten aceh barat aceh

  • Lokasi : Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat, Aceh
  • Tiket Masuk : Rp 10.000
  • Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)
  • Fasilitas : mushola, kamar mandi umum atau WC umum, kamar ganti, warung makan

Pantai ini menghadap langsung ke Samudra Hindia, sehingga menjadikan pantai ini begitu menarik. Deretan pepohonan juga mempercantik kawasan pantai ini.

Hamparan pasir putih yang menyelimuti bibir pantai juga terlihat begitu indah dan menggoda kaki untuk segera menginjakan kaki disana.

Pemandangan di pantai ini akan berbeda saat menjelang sore, karena bibir pantai akan dipadati oleh perahu-perahu para nelayan sekitar.

Selain itu keindahan matahari terbenam juga dapat menampilkan kesan panorama alam yang cukup luar biasa.

Cahaya orange bak lukisan ini sungguh membius mata untuk selalu menatap keindahan fenomena alam yang satu ini.

11. Genang Gedong

Genang Gedong

  • Lokasi : Gampong Putim Kecamatan Kaway XVI Kabupaten Aceh Barat
  • Tiket Masuk : –
  • Jam Buka : 24 jam (Senin-Minggu)
  • Fasilitas : musholla, toilet, cafe, tempat penginapan

Danau ini dikelilingi oleh pepohonan yang dijadikan tempat untuk memanjakan paru-paru.

Dan loksainya juga dikelilingi oleh bukit-bukit dan anda dapat beranjak ke atas bukit sembari menikmati bekal makan siang yang anda bawa, sambil menikmati hamparan Danau Genang Gedong, danau alami yang meliputi tiga desa ini.

Di sekitar danau selain wisatawan dapat memancing, terdapat arena balap Motor Cross Grass Track bagi para pecinta olahraga motor sport.

Sungguh kota yang menyimpan banyak sekali potensi alam luar biasa yang masih banyak belum diketahui oleh orang banyak.

Dan sayang sekali rasanya jika kita mengabaikan kelastarian alamnya begitu saja.

Satu hal yang harus diingat adalah jika Anda mengunjugi tempat wisata di atas, perhatikan dulu apa yang harus persiapkan dan barang apa saja yang perlu Anda bawa.

Ketika mengunjungi tempat wisata alam ataupun sejarah, juga usahakanlah untuk ikut melestarikannya dengan tidak membuang sampah sembarangan dan menjaga agar kelestariannya tetap terjaga.

Itulah beberapa rekomendasi tempat wisata yang ada di Meulaboh, semoga bermanfaat.

Photo of author

Dwi Okta

Mahasiswi jurusan pariwista di salah satu Universitas di Indonesia.