Bali Safari and Marine Park: Daya Tarik & Harga Tiket 2024

[man-table-summary id=”balisafariandmarinepark”]

Bali Safari and Marine Park atau oleh masyarakat Bali lebih akrab disebut sebagai Taman Safari Bali atau Taman Safari Indonesia 3 merupakan tempat wisata yang menawarkan konsep alam liar yang dipadukan dengan nuansa khas Bali yang cocok untuk dikunjungi oleh siapa saja.

Sejarah

bali safari and marine park price

Taman Safari Bali yang sering disebut oleh wisatawan asing sebagai Bali Safari And Marine Park (BSMP) di Gianyar ini merupakan salah satu dari 3 nama Taman Safari yang terdapat di negara Indonesia.

Kedua taman safari yang lainnya adalah Taman Safari Cisarua Bogor yang ada di Jawa Barat, serta satunya lagi merupakan Taman Safari 2 Prigen yang ada di Jawa Tengah.

Maka dari itu, Taman Safari yang ada di Bali ini sering disebut sebagai ”Sister Park ” dari kedua taman safari yang lain.

Bali Safari And Marine Park yang ada di Gianyar pada waktu ini telah dikelola oleh Taman Safari Indonesia yang merupakan lembaga yang bertanggung jawab dalam memelihara konservasi dan juga wisata atraksi pertunjukan binatang.

Lembaga ini telah memiliki pengalaman lebih dari 25 tahun sebagai jasa penyedia layanan wahana wisata taman safari. Dan Taman Safari yang ada di Bali ini menjadi taman safari terbaik di Indonesia yang ada pada waktu sekarang ini.

Sebab, taman safari ini memiliki banyak sekali wahana yang lengkap serta cocok dijadikan sebagai destinasi wisata liburan bersama keluarga yang terbaik di Pulau Dewata Bali ini.

Konsep

bali safari and marine park review

Bali Safari and Marine Park merupakan tempat wisata yang berada di atas lahan selus seluas 40 hektar dengan penerapan konsep yang sangat unik.

Area dari taman safari bali ini menggunakan konsep yang mana memadukan kehidupan dari satwa liar yang sama seperti tinggal di habitat aslinya. Lengkap dengan ekosistem nya dengan budaya dan lingkungan masyarakat Bali yang kental.

Wisata BSMP (Bali Safari and Marine Park) di Gianyar Bali ini menawarkan konsep tempat wisata margasatwa dengan suguhan pengalaman bersafari dalam menikmati pesona daerah Bali yang lebih modern.

Di tempat ini, setiap pengunjungnya seolah di ajak ke kehidupan Bali Kuno yang amat kental lengkap dengan beragam ajaran tentang filosofis, kisah misteri atau mitos sampai sejarah yang erat hubungannya dengan kehidupan liar.

Selain itu, Bali Safari And Marine Park ini juga menyuguhkan sebuah tempat wisata edukasi, budaya dan juga hiburan untuk para pengunjungnya.

Di mana para pengunjungnya dapat menikmati aktivitas dalam memberi makanan, menyentuh, berfoto ria hingga melihat pertunjukan binatang disana.

Koleksi

bali safari and marine park tiket

Bali Safari and Marine Park berfungsi sebagai tempat penangkaran dan juga konservasi binatang endemik yang termasuk langka atau hampir punah dari 3 Negara.

Ke tiga negara tersebut diantaranya seperti hewan langka asal Indonesia, India, serta bagian benua Afrika.

Hingga sekarang telah tercatat tak kurang dari 60 spesies satwa dengan jumlah total ada 400 ekor yang hidup dan tinggal di dalam penangkaran Taman Safari Indonesia 3 ini.

Beberapa satwa tersebut diantaranya seperti:

  • Jalak putih
  • Burung hantu
  • Beruang madu
  • Harimau Sumatra
  • Rusa tutul dari Indonesia
  • Beruang Himalaya
  • Rusa Tutul
  • Nilgai dan black buck dari India
  • Kuda nil
  • Greavy zebra
  • Unta punuk satu
  • Burung unta
  • Babon
  • Blue wildebeest
  • Singa dari afrika

Objek Wisata

Berikut ini adalah beberapa objek wisata yang dapat kalian jumpai di Bali Safari and Marine Park, diantaranya ialah sebagai berikut:

1. 4 × 4 Safari

bali safari and marine park bali

Pada objek wisata yang satu ini kalian akan diajak menikmati sensasi petualangan seru dengan suguhan banyak pertunjukan hewan yang mampu mengedukasi kalian dan juga.

Disini kalian dapat berkeliling taman safari dengan menaikin gajah, makan siang enak, serta berkesempatan untuk berswafoto bersama hewan yang lucu.

Tur Bali Safari 4 x 4 juga akan memperkenalkan kalian kepada lebih dari 100 spesies hewan, termasuk beberapa yang paling langka dan terancam punah.

Kegiataan 4 x 4 pribadi ini akan menjamin pertemuan intim bersama hewan liar.

Fasilitas:

  • Minuman selamat datang
  • Safari Journey 4 x 4 (1x)
  • Akuarium Air Tawar
  • Presentasi Hewan
  • Harimau Show
  • Pertunjukan Gajah
  • Elephant Ride (10 Menit)
  • Bali Agung Show (Kursi Emas)
  • Makan siang di Uma Restaurant
  • Taman air
  • Foto Gambar (1x)
  • Suvenir
  • Sudah termasuk pajak

Harga: 

  • Rp1.827.000/ orang
    *Harus memesan satu hari sebelumnya

Baca: Tirta Empul

2. Elephant Back Safari 

harga tiket bali safari and marine park 2020

Sesuai dengan namanya, objek wisata yang satu ini memberikan sensai naik Gajah melintasi area Taman Safari Bali dengan tema afrika.

Disini kalian dapat berkeliling dengan melintasi rute jalan serta berjumpa dengan berbagai satwa langka seperti Wildebeests, Zebra serta badak.

Kalian juga akan dipadu oleh pemandu yang sudah terlatih dan berpengalaman.

Fasilitas:

  • Welcome Drink
  • Fresh Water Aquarium
  • Safari Journey (Unlimited and Express Line)
  • Animal Show
  • Elephant Show
  • Harimau Show
  • Elephant Ride (30 Minutes)
  • Tax included
  • Souvenir

Harga paket elephant back safari package:

  • Rp1.250.000/ orang

Baca: Goa Gajah

3. The Jungle Hopper

tiket masuk bali safari and marine park

Objek wisata satu ini merupakan program unggulan yang disediakan oleh Bali Safari And Marine Park.

Daya tarik dari paket wisata ini menyuguhkan sensasi berpetualang di alam liar dengan melihat dari dekat berbagai satwa serta spesies binatang yang langka dan hampir punah.

Tak hanya itu, disini kalian juga akan disuguhi dengan nuansa kawasan hutan yang kental dengan budaya tradisional bali, dengan dilanjutkan melihat aquarium dan juga menikmati suguhan atraksi atau show dari para binatang disana.

Fasilitas:

  • Safari Journey (1x)
  • Animal Show
  • Fresh Water Aquarium
  • Harimau Show
  • Bali Agung Show (Silver Seat)
  • Elephant Show
  • Afternoon Tea at Uma Restaurant
  • Waterpark
  • Tax included

Harga paket the jungle hopper:

  • Rp720.000/ orang.

Baca: Tegenungan Waterfall

4. Night Safari 

harga tiket bali safari and marine park

Disini kalian akan merasakan sensasi yang sangat mengesankan dengan berpetualangan di malam hari di alam padang gurun taman safari bali.

Daya tarik paket wisata ini dirancang khusus guna mengajak pengunjungnya untuk menikmati petualangan malam hari untuk menyaksikan sekaligus memberi makan hewan ternak dalam jarak yang sangat dekat.

Disini kalian juga akan disuguhi dengan api unggun, makan malam BBQ, melihat akuarium dan juga acara menarik yang unik dengan berjumpa dengan berbagai satwa alami di waktu malam hari.

Fasilitas:

  • Welcome Drink
  • Night Safari Journey (1x)
  • Walking Safari
  • Valid after 6 PM
  • BBQ Dinner at Nkuchiro Restaurant
  • Natural Wildlife Encounter
  • Afrika! Rhythm of Fire Show
  • Tax included

Harga paket night safari package:

  • Rp990.000/ orang.

5. Breakfast with The Lions

bali zoo vs bali safari

Objek wisata selanjutnya akan membawa kalian merasakan sensasi menikmati sarapan pagi bersama satwa liar singa dengan jarak yang amat dekat.

Daya tarik dari paket wisata ini kalian dapat menikmati berbagai menu kuliner lezat yang ada di Tsavo Lion Restaurant sembari melihat singa – singa yang hanya dipisahkan dengan kaca.

Fasilitas:

  • Breakfast at Tsavo Lion Restaurant (08.30 WITA – 10.00 WITA)]
  • Animal Show
  • Animal Encounter
  • Elephant Show
  • Tiger Show
  • Safari Journey (1x)

Harga paket breakfast with the lions:

  • Rp675.000/ orang.

6. Breakfast with Lion + Giraffe Feeding

Breakfast with Lion + Giraffe Feeding

Fasilitas:

  • 1x Safari journey trip
  • 1x Fresh water Aquarium
  • Giraffe Feeding (Kasi makan Jerapah)
  • Breakfast with Lion di Tsavo Lion Restaurant (08.30 – 10.00 wita)
  • Animal show* (pukul 10.30 & 16.00 wita)
  • Harimau Show* (pukul 11.15 wita)
  • Elephant show* (pukul 12.00 & 16.30 wita)

Harga:

  • Dewasa: Rp558.000/ pax
  • Anak (3 – 12 tahun): Rp465.000/ pax
  • Anak dibawah 3 tahun: Gratis

7. Breakfast with Lion + Elephant Ride

Breakfast with Lion + Elephant Ride

Fasilitas:

  • 1x Safari journey trip
  • 1x Fresh water Aquarium
  • Elephant riding (30 menit)
  • Breakfast with Lion di Tsavo Lion Restaurant (08.30 – 10.00 wita)
  • Animal show* (pukul 10.30 & 16.00 wita)
  • Harimau Show* (pukul 11.15 wita)
  • Elephant show* (pukul 12.00 & 16.30 wita)

Harga:

  • Dewasa: Rp954.000/ pax
  • Anak (3 – 12 tahun): Rp763.000/ pax
  • Anak dibawah 3 tahun: Gratis

8. Safari Legend

Safari Legend

Fasilitas:

  • 1x Fresh water Aquarium
  • 1x Safari journey trip
  • Water park
  • Animal show* (pukul 10.30 & 16.00 wita)
  • Harimau Show* (pukul 11.15 wita)
  • Elephant show* (pukul 12.00 & 16.30 wita)
  • Bali Agung Show theater (silver seat)* performance schedule setiap hari selasa – minggu (pukul 14.30 – 15.30
  • wita).
  •  Senin tidak ada Bali Agung Show

Harga:

  • Dewasa: Rp260.000/ pax
  • Anak (3 – 12 tahun): Rp210.000/ pax
  • Anak dibawah 3 tahun: Gratis

9. Bali Agung Show

Bali Agung Show

Pertunjukan kelas dunia yang mewah dengan dimeriahkan oleh 150 penari Bali dan jjuga musisi serta ahli wayang kulit yang ikut tampil bersama dengan berbagai binatang eksotis.

Fasilitas:

  • Jungle Hopper
  • Dragon
  • Leopard 4X4
  • Rhino 4X4
  • Leopard
  • Rhino

Harga: 

  • Rp720.000/ orang

Fasilitas

  • 4 × 4 Safari
  • Elephant Back Safari
  • Breakfast with the lions
  • Night Safari
  • The Jungle Hopper
  • Breakfast with Lion + Giraffe Feeding
  • Breakfast with Lion + Elephant ride
  • Safari Legend
  • Bali Agung Show
  • Mary Go Round
  • Clumbing Car
  • Go Go Bouncer
  • Menunggang unta (tarif Rp20.000)
  • Menaiki gajah, memberi makan gajah serta keliling (tarif Rp100)
  • Berfoto dengan satwa langka dengan tarif Rp20.000 untuk satu kali foto

Lokasi

Bali Safari and Marine Park berada di alamat: Jalan Bypass Prof. Dr. Ida Bagus Mantra Km. 19,8, Serongga, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80551.

Yang mana wilayah dari Wisata Taman Safari Bali ini masih masuk ke dalam 3 wilayah administratif pada Kabupaten Gianyar, yakni Desa Serongga , Desa Lebih, serta Desa Medahan.

Kontak: 0361-751300.

Baca: Monkey Forest Ubud

Rute

1. Kendaraan Pribadi

1. Bandara Ngurah Rai

  • Bandara Ngurah Rai – Bundaran Ngurah Rai – Bypass Ngurah Rai – Padang Galak – Bypass IB Mantra – Bali Safari Marine Park

2. Jakarta

  • Jakarta – Tol Jakarta-Cikampek – Tol Cikopo-Palimanan – Tol Palimanan-Kanci – Tol Kanci-Pejagan – Pejagan -Brebes – Tegal – Pemalang – Comal – Pekalongan – Weleri – Kendal – Semarang – Demak – Kudus – Pati – Juwana – Rembang – Tuban – Babat – Lamongan – Gresik – Tol Surabaya-Gresik – Tol Surabaya-Gempol – Porong – Gempol – Bangil – Pasuruan – Probolinggo – Situbondo – Pelabuhan Ketapang – (Ferry Ketapang-Gilimanuk) – Pelabuhan Gilimanuk – Gilimanuk – Negara – Tabanan – Mengwi – Kediri – Kapal – Cokroaminoto – Gatot Subroto – Gatot Subroto Timur – Padang Galak – Bypass IB Mantra – Bali Safari Marine Park.

3. Gilimanuk

  • Gilimanuk – Negara – Tabanan – Mengwi – Kediri – Kapal – Cokroaminoto – Gatot Subroto – Gatot Subroto Timur – Padang Galak – Bypass IB Mantra – Bali Safari Marine Park

4. Mataram

  • Mataram – Raya Lembar – Gerung – Pelabuhan Lembar – (Ferry Lembar-Padangbai) – Pelabuhan Padangbai – Raya Padangbai – Bypass IB Mantra – Bali Safari Marine Park.

5. Surabaya

  • Surabaya – Tol Surabaya-Gempol – Porong – Gempol – Bangil – Pasuruan – Probolinggo – Situbondo – Pelabuhan Ketapang – (Ferry Ketapang-Gilimanuk) – Pelabuhan Gilimanuk – Gilimanuk – Negara – Tabanan – Mengwi – Kediri – Kapal – Cokroaminoto – Gatot Subroto – Gatot Subroto Timur – Padang Galak – Bypass IB Mantra – Bali Safari Marine Park.

6. Padangbai

  • Pelabuhan Padangbai – Raya Padangbai – Bypass IB Mantra – Bali Safari Marine Park.

2. Kendaraan Umum

1. Bandara Ngurah Rai

  • Dari arah Bandara Ngurah Rai kalian bisa menggunakan bis Trans Sarbagita Nusa Dua-Batubulan kemudian turun di Simpang Padang Galak.
  • Disana terdapat bis atau angkot yang dapat kalian naiki dengan tujuan Ubung-Padangbai kemudian turun di Bali Safari Marine Park.

2. Pelabuhan Gilimanuk

  • Dari arah Pelabuhan Gilimanuk kalian naik bis jurusan Gilimanuk-Denpasar kemudian turun di Terminal Ubung.
  • Kalian dapat menggunakan bis atau angkot jurusan Ubung-Padangbai kemudian turun di Bali Safari Marine Park.

3. Pelabuhan Benoa

  • Dari arah Pelabuhan Benoa kalian tinggal taksi atau ojek menuju Bypass Ngurah Rai.
  • Kalian dapat naik Trans Sarbagita Nusa Dua-Batubulan kemudian turun di Simpang Padang Galak.
  • Kalian dapat menggunakan bis atau angkot jurusan Ubung-Padangbai kemudian turun di Bali Safari Marine Park.

4. Pelabuhan Padangbai

  • Dari arah Pelabuhan Padangbai kalian dapat menggunakan angkot atau bis tujuan Terminal Ubung kemudian turun di Bali Safari Marine Park.

5. Terminal Ubung

  • Dari arah Terminal Ubung kalian dapat menggunakan bis atau angkot jurusan Ubung-Padangbai kemudian turun di Bali Safari Marine Park.

6. Terminal Mengwi

  • Dari arah Terminal Mengwi kalian dapat menggunakan angkot Mengwi-Ubung kemudian turun di Terminal Ubung.
  • Disana kalian dapat menggunakan bis atau angkot jurusan Ubung-Padangbai kemudian turun di Bali Safari Marine Park.

7. Jakarta – Bandara Sukarno-Hatta

  • Dari arah Bandara Sukarno-Hatta kalian naik pesawat rute Jakarta-Denpasar kemudian turun di Bandara Ngurah Rai.
  • Lalu dari arah Bandara Ngurah Rai kalian lanjutkan perjalanan dengan menggunakan bis Trans Sarbagita Nusa Dua-Batubulan dan turun di Simpang Padang Galak.
  • Disana kalian tinggal menaiki bis atua angkot jurusan Ubung-Padangbai kemudian turun di Bali Safari Marine Park.

8. Mataram – Terminal Bertais Mandalika

  • Dari arah Terminal Mandalika kalian dapat menggunakan bis jurusan Mataram-Denpasar kemudian turun di Bali Safari Marine Park.

9. Mataram – Bandara Lombok

  • Dari arah Bandara Lombok kalian gunakan pesawat rute Mataram-Denpasar kemudian turun di Bandara Ngurah Rai.
  • Lalu dari arah Bandara Ngurah Rai kalian lanjutkan perjalanan dengan menggunakan bis Trans Sarbagita Nusa Dua-Batubulan dan turun di Simpang Padang Galak.
  • Disana kalian tinggal menaiki bis atua angkot jurusan Ubung-Padangbai kemudian turun di Bali Safari Marine Park.

10. Surabaya – Terminal Purabaya Bungurasih

  • Dari arah Terminal Bungurasih kalian dapat menggunakan bis Surabaya-Denpasar kemudian turun di Terminal Ubung.
  • Disana kalian tinggal melanjutkan perjalanan dengan menggunakan bis atau angkot jurusan Ubung-Padangbai dan kemudian turun di Bali Safari Marine Park.

11. Surabaya – Bandara Juanda

  • Dari arah Bandara Juanda kalian dapat menggunakan pesawat rute Surabaya-Denpasar kemudian turun di Bandara Ngurah Rai.
  • Lalu dari arah Bandara Ngurah Rai kalian lanjutkan perjalanan dengan menggunakan bis Trans Sarbagita Nusa Dua-Batubulan dan turun di Simpang Padang Galak.
  • Disana kalian tinggal menaiki bis atua angkot jurusan Ubung-Padangbai kemudian turun di Bali Safari Marine Park.

Jam Operasional

Bali Safari and Marine Park buka setiap harinya (Senin – Minggu) mulai dari pukul 08.00 – 17.00 WITA. Sementara untuk paket Night Safari dimulai dari pukul 18.00 – 21.00 WITA.

Berikut adalah jadwal pertunjukan di Taman Safari Bali, antara lain:

Jadwal (WITA)PertunjukanTempatPaket yang Dapat
08.00Tiba di Bali Safari Marine Park (BSMP)Main Terminal
08.30 – 10.00Breakfast with LionsTsavo LionHanya Paket Breakfast With Lions
09.00 – 09.30Elephant Parade (hanya Sabtu & Minggu)Around the ParkSemua Paket
09.30 – 17.15Safari JourneyToraja TerminalSemua Paket
10.00 – 10.20Piranha FeedingFresh Water AquariumSemua Paket
10.00 – 11.00Elephant Bathing & FeedingGanesha CourtSemua Paket
10.30 – 10.50Animal ShowHanuman StageSemua Paket
11.15 – 11.35Harimau ShowHarimau AmphitheatreSemua Paket
12.00 – 12.20Elephant ShowKampung GajahSemua Paket
12.30 – 12.40White Tiger FeedingRanthamboreSemua Paket
12.00 – 12.20Crocodile FeedingCroc’s AttackSemua Paket
14.00 – 14.30Komodo Feeding (hanya hari Senin saja)Komodo ExhibitSemua Paket
14.00 – 14.50Elephant PatrolAround ParkSemua Paket
14.00 – 14.10White Tiger FeedingRanthamboreSemua Paket
14.30 – 15.30Bali Agung Show (Setiap hari ada kecuali hari Senin)Bali TheatreHanya Paket Safari Legend
15.00 – 16.00Elephant Bathing & FeedingGanesha CourtSemua Paket
16.00 – 16.30Animal ShowHanuman StageSemua Paket
16.00 – 16.10White Tiger FeedingRanthamboreSemua Paket
16.00 – 16.20Piranha FeedingFresh Water AquariumSemua Paket
16.30 – 16.50Elephant ShowKampung GajahSemua Paket
16.30 – 16.50Crocodile FeedingCroc’s AttackSemua Paket
17.15Last Safari JourneyToraja TerminalSemua Paket

Harga Tiket Masuk

Paket Domestik:

PaketPesertaHarga Online
Safari ExplorerDewasaRp163.000
Anak (3 – 12 tahun)Rp126.000
Safari LegendDewasaRp260.000
Anak (3 – 12 tahun)Rp210.000
Night SafariDewasaRp465.000
Anak (3 – 12 tahun)Rp372.000
Elephant Back SafariDewasaRp489.000
Anak (3 – 12 tahun)Rp391.000
Breakfast with LionsDewasaRp512.000
Anak (3 – 12 tahun)Rp419.000
Breakfast with Lions + Naik GajahDewasaRp954.000
Anak (3 – 12 tahun)Rp763.000
Breakfast with Lions + Girafe FeedingDewasaRp558.000
Anak (3 – 12 tahun)Rp465.000

Catatan:

  • Harga Anak berlaku untuk usia 3 – 12 th.
  • Anak dibawah 3 th = gratis
  • Harga Khusus WNI serta Kitas Holder.
Photo of author

Dwi Okta

Mahasiswi jurusan pariwista di salah satu Universitas di Indonesia.