Situ Patenggang: Aktivitas Seru & Harga Tiket 2024

[man-table-summary id=”situpatenggan”]

Situ Patenggang merupakan salah satu tempat wisata yang ada di Bandung Selatan. Tempat wisata ini berupa danau yang sangat cantik dengan lokasi yang ada di dataran tinggi.

Hal ini juga yang akan membuat pemandangan di danau ini semakin mempesona dan menyejukkan mata.

Dikelilingi dengan pohon teh yang hijau serta pepohonan yang asri membuat suasana yang ada di Situ Patenggang Bandung ini semakin mempesona.

Apalagi dengan airnya yang jernih ditemani dengan birunya langit membuat suasana di tempat ini semakin romantis.

Objek Wisata

Untuk wahana sepertinya belum ada wahana khusus di sini, namun di sini Anda bisa menikmati indahnya alam yang masih sangat asri dengan hanya membayar harga tiket situ patenggang yang murah.

Selain itu, Anda juga bisa melakukan beberapa hal seperti di bawah ini.

1. Mengelilingi Danau dengan Berjalan Kaki

Harga Tiket Situ Patenggang

Kegiatan pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengelilingi danau dengan berjalan kaki. Dari sini Anda bisa menikmati setiap jengkal keindahan yang ditawarkan oleh Situ Patenggang Bandung.

Baca: Kebun Teh Rancabali

2. Mengelilingi Danau dengan Menggunakan Perahu

gambar wisata situ patenggang

Selain berjalan kaki, Anda juga bisa menikmati indahnya danau dengan menaiki perahu. Jadi Anda bisa merasakan bagaimana rasanya berada di tengah hamparan danau yang sangat indah.

3. Piknik Dengan Menyewa Tikar

Selain itu, Anda juga bisa bertamasya bersama keluarga dengan menyewa tikar sambil membuka bekal makanan yang dibawa dari rumah.

4. Menaiki Sepeda Air

Anda juga bisa mengelilingi danau dengan menggunakan sepeda air.

Menarik bukan? Bukankah ini adalah jenis rekreasi yang sangat menarik untuk dilaksanakan bersama keluarga.

Atau jika anda ingin mencari tempat wisata keluarga yang murah dan menyenangkan maka anda bisa mengunjungi Karang Setra Bandung.

Fasilitas

Soal fasilitas jangan ditanyakan lagi, sebab fasilitas yang ditawarkan sudah sangat lengkap. Beberapa fasilitas tersebut seperti di bawah ini.

1. Glamping (Glamour Camping)

Glamping sendiri merupakan salah satu fasilitas menginap yang ada di sekitar danau yang akan menawarkan sensasi menginap kelas bintang 5.

2. Vila

Di dekat danau ini juga terdapat banyak villa yang bisa Anda kunjungi untuk beristirahat saat berlibur di Situ Patenggang Bandung.

3. Wisata Kuliner Khas Bandung

Di sini juga sudah disediakan restoran atau rumah makan yang bisa Anda datangi untuk berwisata kuliner.

4. Toko Oleh-Oleh

Sebagai salah satu tanda bukti bahwa Anda sudah pernah datang ke Situ Patenggang Bandung, maka Anda bisa membeli oleh-oleh berupa souvenir di sini. Selain itu, Anda juga membawa ulang buah sebagai oleh-oleh untuk keluarga di rumah.

Baca: Glamping Lakeside Rancabali

Lokasi

Bagi Anda yang belum tahu dimana lokasi Situ Patenggang Bandung tenang saja, sebab danau ini sangat mudah untuk ditemukan, berlokasi di Patengan, Rancabali, Bandung, Jawa Barat, Indonesia, 40973

Tips

Bagi Anda yang sedang merencanakan untuk berwisata di Situ Patenggang Bandung, Anda bisa gunakan tips ini saat berlibur. Adanya tis ini bisa digunakan agar lebih mudah saat berekreasi nanti. Beberapa tips tersebut seperti.

  1. Berangkatlah lebih awal agar Anda bisa puas menikmati pemandangan di Situ Patenggang Bandung.
  2. Bawalah bekal, sebab lokasi ini sangat cocok digunakan sebagai tempat rekreasi
  3. Pergilah bersama keluarga

Jam Buka

Wisata Situ Patenggang buka setiap hari mulai pukul 09.00 – 17.00 WIB.

Baca: Pantai Rancabuaya

Harga Tiket Situ Patenggang Bandung

TiketHarga
Perorangan weekdaysRp18.000
Perorangan weekendRp25.000

Promo Tiket Masuk

Promo Tiket
Triwulan weekday10 tiket
Triwulan Allday10 tiket

Yuk ajak keluarga Anda untuk berlibur di Situ Patenggang Bandung. Tenang, harga tiket Situ Patenggang Bandung sangat terjangkau, jadi Anda tidak perlu khawatir.

Photo of author

Dwi Okta

Mahasiswi jurusan pariwista di salah satu Universitas di Indonesia.