Ngopi di Sawah Puncak Bogor: Review & Harga Menu 2024

[man-table-summary id=”ngopidisawah”]

Bogor memang terkenal dengan udaranya yang sejuk dan destinasi wisata yang tak ada habisnya, salah satunya adalah Ngopi di Sawah yang merupakan suatu nama kedai kopi yang berada di Kabupaten Bogor.

Tempat ngopi satu ini menghadirkan suasana pedesaan dengan pesona alam sekitar yang masih alami.

Pemandangan persawahan yang terhampar luas di sekitar lokasi membuatnya memiliki suasana asri.

Tidak hanya itu, pepohonan yang rindang juga mengelilingi tempat ngopi di sawah Bogor ini. Sehingga membuat udara di tempat ini menjadi sejuk layaknya sebuah pedesaan.

Kedai kopi ini menjadi destinasi wajib bagi kalian yang berkunjung ke Kota Bogor.

Karena Ngopi di Sawah menawarkan tempat yang nyaman untuk sekedar menikmati waktu dan suasana bersama keluarga, teman, sahabat, dan lainnya.

Ngopi di Sawah Puncak Bogor

Terdapat 2 pilihan area untuk menikmati suasana dan menu dari Ngopi Di Sawah, yaitu area indoor dan outdoor.

Pada area outdoor terdapat gazebo lesehan yang menggunakan bean bag untuk bersantai dan menikmati hidangan dengan pemandangan yang alami dan asri.

Sedangkan dia area indoor terdapat bangunan yang menyerupai rumah adat kasepuhan yang berasal dari sunda dengan ciri khas seperti di sebuah desa.

Untuk memasuki kedai ini tidak dikenakan tarif masuk, kalian hanya perlu membeli menu yang ada di kedai ini untuk bisa menikmati suasana bersama keluarga atau orang terdekat.

Baca: Taman Matahari Bogor

Daya Tarik Ngopi Di Sawah Gadog Bogor

Pesona Alam yang Asri

Ngopi di Sawah Sentul

Tak banyak ditemui sebuah kedai kopi yang menjadikan pesona alam menjadi sebuah daya tarik untuk dikunjungi banyak orang, salah satunya Ngopi di Sawah.

Pesona alam yang disajikan benar-benar masih asri lengkap dengan petani yang melakukan kegiatan rutin yakni pergi merawat sawah.

Desain Tempat Kekinian

Ngopi di Sawah Puncak

Meskipun memiliki lokasi di tengah sawah dan pepohonan, Ngopi di Sawah memiliki desain tempat yang mengikuti trend dengan menggabungkan konsep tradisional dan modern.

Sehingga kedai kopi ini memiliki banyak spot foto yang instagramable dan aesthetic yang disukai oleh anak muda pada zaman sekarang.

Waktu terbaik untuk berfoto adalah pada saat menjelang matahari terbenam dengan suasana sore khas pedesaan.

Baca: Kuntum Farm Field Bogor

Menu Ngopi di Sawah yang Cukup Terjangkau

Ngopi di Sawah Mega Mendung

Selain menawarkan tempat dengan pesona alam yang masih asri, Ngopi di Sawah menawarkan berbagai menu yang cukup lengkap dan terjangkau.

Tersedia menu yang bermacam-macam, mulai dari coffee, minuman non coffee, cemilan, dan makanan berat.

Harga menu Ngopi di Sawah mulai dari Rp5.000 sampai yang paling mahal hanya Rp76.000.

Baca: Gunung Pancar

Fasilitas Ngopi di Sawah

Layaknya sebuah kedai yang mengutamakan kenyamanan pengunjung, kedai kopi ini juga menyediakan beberapa fasilitas seperti:

1. Area parkir luas

2. Toilet bersih

3. Musholla

4. Free Wifi

5. Live Music

6. VIP Room

7. Smoking Area

Jam Buka Ngopi di Sawah

HariJam
Senin – Kamis15:00 – 22:00 WIB
Jumat – Minggu15:00 – 23:00 WIB

Lokasi Ngopi di Sawah Bogor

Lokasi kedai kopi yaitu di jalan Puri Cemara KM 72 No. 90, Desa Gadog Kecamatan Megamendung, Bogor Jawa Barat 16770.

Untuk jalan menuju ngopi di sawah sendiri sangat mudah, dari arah pintu keluar tol Ciawi tinggal ke arah puncak sekitar 20 menit saja sudah sampai di lokasi atau 13 KM dari pusat Kota Bogor.

Lokasinya sendiri dekat dengan Kebun Raya Cibodas dan Taman Safari Bogor.

Tetap patuhi protokol kesehatan yang berlaku apabila ingin berkunjung ke kedai kopi ini, jangan lupa ajak kerabat terdekat untuk ngopi di puncak dan menikmati suasana yang asri di kedai kopi ini.

Photo of author

Dwi Okta

Mahasiswi jurusan pariwista di salah satu Universitas di Indonesia.