Kebun Raya Bedugul: Daya Tarik & Tiket Masuk 2024

[man-table-summary id=”kebunrayabedugul”]

Kebun Raya Bedugul Bali atau juga disebut sebagai Kebun Raya “Eka Karya” Bali merupakan suatu kebun botani tropis terluas di pulau dewata.

Terletak di daerah pegunungan Bedugul, kebun raya ini berada di atas ketinggian diantara 1250 hingga 1450 di atas permukaan laut seluas 157.5 hektar.

Serta memiliki temperatur di siang hari antara 17° – 25° C. Malam hari antara 10° hingga 15° C dengan kelembaban dari 70-90%.

Sebab cuaca yang ada di kawasan wisata Kebun Raya Bedugul sulit untuk diprediksi. Maka sangat disarankan untuk setiap pengunjungnya agar membawa baju hangat ataupun jas hujan/ payung sebelum berkunjung ke lokasi wisata.

Sejarah

sejarah kebun raya bedugul

Menurut catatan sejarah, Kebun Raya Bedugul pada mulanya merupakan suatu ide atau gagasan yang digagas oleh Prof.Ir.Kusnanto yang pada waktu itu tengah menjabat menjadi Direktur Lembaga Pusat Penyelidikan Alam.

Dan juga sekaligus menjabat sebagai Kepala Kebun Raya Indonesia bersamaan dengan I Made Taman (Kepala Lembaga Pelestarian dan Pengawaetan Alam).

Ide yang diusung mereka yakni hendak membangun suatu cabang Kebun Raya yang berada di luar pulau jawa. Dan kemudian dipilihlah pulau Bali sebagai lokasinya.

Kemudian mereka berdua bersama dengan Pemda Bali berunding untuk membangun realisasi ide tersebut sejak pada tahun 1955. Serta pada akhirnya pada tahun 1958 disetujui untuk membangun Kebun Raya Bali.

Tepad ti tanggal 15 Juli 1959, akhirnya Kebun Raya Bedugul ini pun secara resmi didirikan oleh Prof.Ir.Kusnoto
Setyodiwiryo.

Serta menjadikan tempat tersebut menjadi kebun raya pertama di Indonesia yang didirikan langsung oleh putra negara Indonesia.

Kawasan kebun raya ini menempati lahan seluas 50 hektar pada awal pembangunannya. Serta kemudian diberi nama “Eka Karya” yang memiliki arti sebagai Kebun Raya Pertama di Indonesia hasil kerja bangsa pasca merdeka.

Pada mulanya, kebun raya ini memiliki koleksi tanaman secara khusus untuk aneka ragam tumbuhan berdaun jarum (gymnospermae).

Koleksi tanaman tersebut salah satunya adalah dengan cara mendatangkan langsung berbagai jenis tanaman dari Kebun Raya Bogor dan Kebun Raya Cibodas di Jawa Barat.

Kemudian, di dalam proses perkembangannya sampai sekarang, sudah tercatat kebun raya ini sudah mengalami 11 kali masa pergantian pengelolaan.

Dan seiring berjalannya waktu, luas lahan dari area Kebun Raya Bali ini juga terus mengalami perkembangan hingga mempunyai luas 157.5 hektar.

Selain itu, fungsi awalnya yang diperuntukan sebagai konservasi tanaman berdaun jarum, kini sudah berubah menjadi areal konservasi Ex-Situ tumbuhan pegunungan tropika khas dari kawasan timur indonesia.

Koleksi Tanaman

kebun raya bedugul bali

Koleksi tanaman yang ada di dalam Kebun Raya Bali ini sudah dikelompokkan berdasarkan dengan kekerabatannya.

Tak hanya dijadikan sebagai bahan untuk koleksi, berbagai jenis tanaman yang ada disana juga digunakan sebagai sarana untuk penelitian dan juga budidaya.

Sampai sekarang, sudah tercatat tak kurang dari 2000 spesies macam tanaman yang berhasil dilestarikan sekaligus dibudidayakan di dalam Kebun Raya Bali.

Berbagai koleksi tanaman itu antara lain merupakan tanaman khas dari kawasan pegunungan wilayah Indonesia bagian timur seperti:

  • Pulau Bali
  • Nusa Tenggara
  • Pulau Sulawesi
  • Maluku
  • Papua

Berbagai jenis tanaman dari daerah tersebut didapatkan dari hasil pembibitan komersial, program pemuliaan tanaman, arboreta, serta hasil ekspedisi.

Serta berikut adalah beberapa koleksi tanaman yang perlu kalian ketahui, antara lain:

  • Tanaman Anggrek
  • Kaktus
  • Paku atau Pakis
  • Tanaman Karnivora
  • Bambu
  • Koleksi Lumut
  • Begonia
  • Bambu
  • Tanaman Upacara Adat
  • Tanaman obat
  •  Tanaman Air
  • Jenis tumbuhan palma

Dengan beragam koleksi tanaman di atas, Kebun Raya Bali menjadi sebuah kebun botani terbesar yang ada di Indonesia yang berada di wilayah Kabupaten Tabanan, Bali, Indonesia.

Baca: Kebun Raya Bogor

Objek Wisata

Terdapat berbagai macam spot menarik yang ada di Kebun Raya Bali di Bedugul Tabanan, diantaranya seperti:

1. Candi Bentar

tiket masuk kebun raya bedugul

Candi Bentar adalah suatu bangunan Pura yang berada di antara Nista Mandala dengan Madya Mandala.

Candi Bentar ini memiliki bentuk yang menyerupai Gunung Terbelah dua yang mana kedua bangunan tersebut sama tinggi seperti segitiga yang terbagi ke dalam dua bagian.

Bangunan candi ini merupakan lambang dari pecahnya Gunung Kailaca sebagai tempat Dewa Ciwa bertapa.

Selain dimanfaatkan sebagai pembatas Nista Mandala dengan Madya mandala, candi ini juga biasanya dipakai sebagai kori pertama yang fungsinya sebagai pintu masuk maupun pemedalan pura.

Baca: Kebun Raya Cibodas

2. Kumbakarna Laga Statue

kebun raya bedugul harga tiket masuk

Patung Kumbakarna yang ada di Kebun Raya Eka Karya, Bedugul, Bali, Indonesia ini mengisahkan suatu kisah literatur Hindu mengenai pertempuran antara Kumbakarna dengan pasukan monyet yang dipimpin oleh Rama.

3. Roses Garden

kebun raya bedugul tabanan bali

Selain kita bisa menjumpai taman anggrek dengan koleksi 320 jenis di dalamnya, di tempat ini kita juga bisa menemukan kebun mawar dengan koleksi beragam mawar mulai dari berwarna merah merona sampai berwarna hijau.

4. Danau Beratan

Danau Beratan

Danau Beratan atau juga dikenal dengan Danau Beratan Bedugul merupakan danau Bali yang dikelilingi dengan perbukitan. Sehingga, lokasi tempat danau ini mempunyai iklim yang sangat asri dan juga sejuk.

Bedugul sendiri merupakan kawasan wisata yang ada di bagian tengah pulau dekat Danau Bratan antara Denpasar dengan Singaraja.

Baca: Kebun Raya Purwodadi

5. Usada Bali

usada bali

Di dalam kebun raya ini juga terdapat Usada Bali yang menjadi pusat holistik keunggulan artistik.

Selain itu, Usada Bali ini juga menawarkan yoga, seni bela diri serta pengalaman budaya Bali yang unik.

Kalian dapat mempelajari tarian Bali dengan mengikuti kuliah mengenai permakultur, serta kegiatan banyak lagi yang lainnya.

Tak ketinggalan, Usada Bali ini juga memiliki sebuah cafe yang bernama Cafe Usada.

6. Traditional Balinese House

Traditional Balinese house

Sesuai dengan namanya, di tempat objek wisata yang satu ini, kalian akan disuguhi dengan deretan bangunan berupa rumah tradisional Bali yang khas.

Dengan latar belakang yang apik, rumah tradisional Bali ini dapat menjadi spot berfoto kalian yang menawan.

Secara umum, Kebun Raya Bedugul Bali ini mempunyai 4 fungsi utama, diantaranya ialah sebagai berikut:

  1. Pendidikan
  2. Konservasi
  3. Rekreasi
  4. Eksplorasi, Inventarisasi & Penelitian

Penginapan

Berikut ini adalah beberapa penginapan dekat dengan Kebun Raya Bedugul yang dapat kalian gunakan, antara lain:

Nama PenginapanAlamatHarga mulai dari:
Bukit Kembar Guest HouseJalan Raya Wanagiri Munduk, Sukasada, Wanagiri, Kec. Sukasada, Kabupaten Buleleng, BaliRp140.496 per malam
Pacung Indah HotelJl. Raya Pacung, Baturiti, Kec. Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali 82191Rp216.074 per malam
Pelangi HomestayJl. Baturiti Bedugul No.19, Batunya, Kec. Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali 82191Rp176.470 per malam
CLV Hotel & VillaJl. Raya Bedugul, Candikuning, Kec. Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali 82191Rp235.538 hingga Rp376.778 per malam
Warung Rekreasi Bedugul HotelJalan Raya Bedugul, Candi Kuning, Baturiti, Candikuning, Baturiti, Candikuning, Kec. Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali 82191Rp235.538 hingga Rp649.000
Dajan Buyan HomestayJl. Kedasong, Candikuning, Kec. Sukasada, Kabupaten Buleleng, Bali 81161Rp269.000 per malam.

Fasilitas

  • Perpustakaan
  • Herbarium
  • Laboratorium
  • Pemandu (Guide)
  • Akomodasi
  • Ruang Meeting (Pertemuan)
  • Toko Souvenir
  • Area parkir
  • Pusat oleh oleh
  • Toilet
  • Musholla
  • Shelter
  • Penginapan

Lokasi

Kebun Raya Bedugul berada di alamat: Jalan Kebun Raya, Candikuning, Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali 82191.

Rute

  • Dari arah Bandar Udara Internasional Ngurah Rai, lokasi wisata berjarak sekitar 63 km membutuhkan sekitar 1 jam 14 menit waktu perjalanan.
  • Dari arak kawasan wisata Kintamani berjarak sekitar 57 KM
  • 50 KM dari arah kawasan Wisata di Gianyar
  • 105 KM dari arah kawasan Wisata di Karangasem
  • 40 km dari arah beberapa Tempat Wisata Air Terjun di Bali di Singaraja Kabupaten Buleleng.

Silahkan kalian gunakan aplikasi petunjuk arah seperti google maps atau waze untuk menuntut perjalanan kalian hingga sampai di lokasi tujuan.

Jam Operasional

Kebun Raya Bedugul buka setiap harinya (Senin – Minggu) mulai dari pukul 08.00 – 18.00 WITA.

Harga Tiket Masuk

Berikut ini merupakan daftar harga tiket masuk Kebun Raya Bali (Bali Botanical Garden) Bedugul:

Jenis TiketHarga
Tiket Masuk Pengunjung DomestikRp20.000
Tiket Masuk Pengunjung AsingRp30.000
Tiket kendaraan roda 4 keliling kebunRp11.000
Tiket parkir kendaraan roda 2Rp3.000
Tiket parkir kendaraan roda 4Rp6.000
Tiket parkir kendaraan roda 6Rp11.000

Keterangan:

Kontak:

  • (0368) 2033211

HTM:

  • HTM turis: Rp17.000/ orang
  • HTM wisatawan domestik: Rp9.000/ orang
  • Parkir kendaraan roda 4 keliling kebun: Rp11.000/ mobil
  • Anak di bawah umur 5 tahun = GRATIS

Harga Tiket/karcis Parkir:

  • Tarif parkir kendaraan roda 2 (motor, sepeda, atau lainnya): Rp3.000
  • Tarif parkir kendaraan roda 4: Rp6.000
  • Tarif parkir kendaraan roda 6 (bus, truk, dll): Rp11.000

Contoh:

Apabila kalian berkunjung ke Kebun Raya Bedugul dengan menggunakan mobil roda empat serta di dalam mobil terdapat 6 orang (termasuk kalian) maka yang bermaksud mengelilingi kawasan kebun raya maka akan dikenakan tarif tiket masuk sebesar: Rp11.000 + (6 orang x Rp9.000) = Rp65.000.

Photo of author

Dwi Okta

Mahasiswi jurusan pariwista di salah satu Universitas di Indonesia.