Danau Beratan Bedugul: Daya Tarik & Tiket Masuk 2024

[man-table-summary id=”danauberatan”]

Danau Beratan atau juga dikenal dengan Danau Beratan Bedugul merupakan danau di Bali yang dikelilingi oleh perbukitan. Sehingga, lokasi tempat danau ini memiliki iklim yang sangat asri dan sejuk.

Bedugul sendiri adalah daerah wisata yang berada di sisi tengah pulau dekat Danau Bratan antara Denpasar dengan Singaraja.

Selain danau Beratan, daerah Bedugul juga memiliki dua danau lainnya seperti: Danau Buyan dan Danau Tamblingan.

Sejarah

1. Asal usul nama

sejarah bedugul

Berdasarkan dari cerita yang beredar, terdapat sebut kisah yang menyatakan jika nama Bedugul tersebut ternyata diambil dari 2 buah suku kata, yakni “Bedug” serta “Kul”.

Istilah dari “Bedug” merupakan sebuah alat tradisional yang berfungsi untuk memanggil umat islam untuk sembahyang. Sebab usut punya usut, area bedugul ternyata terdapat sekelompok masyarakat muslim Bali.

Sedangkan untuk “Kul” merupakan suatu alat komunikasi tradisonal bali yang berfungsi hampir sama dengan kentongan atau arti dari bedug itu sendiri.

Dengan adanya kearifan lokal toleransi beragama, maka selanjutnya kedua kata tersebut digabungkan hingga menjadikan daerah tersebut disebut sebagai Bedugul.

Hingga sekarang, kita masih bisa menjumpai kawasan Bedugul yang terdapat sebuah masjid dengan usia yang sangat tua. Masjid tersebut diberi nama Masjid Besar AL-Hidayah.

Lokasi masjid itu sendiri terletak di atas sebuah bukit kecil yang ada di bagian barat Danau Beratan. Dimana dikawasan tersebut hidup antara pemeluk agama islam dengan hindu yang sangat toleran.

Selain cerita di atas, terdapat kisah lain yang menceritakan sisi sejarah dari asal usul nama Bedugul ini. Yakni konon pada jaman dahulu, terdapat seorang raja yang mandi di Danau Beratan.

Namun kegiatannya tidak sengaja dilihat oleh penduduk sekitar, dan meraka pun mengatakan bedogol Raja kelihatan.

Itulah dua versi dari asal muasal nama Bedugul, terlepas dari mana yang benar, itu semua merupakan khasalah dari kekayaan budaya nusantara yang harus kita jaga.

Baca: Danau Batur

2. Sejarah Pura Ulun & Danau Beratan

sejarah danau beratan bedugul

Di kawasan Danau Beratan terdapat sebuah pura yang bernama Pura Ulun Danu.

Tepat di bagian depan halaman dari pura, tepatnya ada di bagian sisi kiri Pura Ulun Danu Beratan tersebut terdapat sebuah sarkofagus serta papan batu zaman dahulu.

Menurut dari hasil penelitian arkeologi menyatakan jika benda sudah ada sejak pada zaman megalitikum, yakni sekitar pada 500 tahun sebelum masehi.

Lalu di dalam lontar Babad Mengwi juga menyebutkan jika yang mendirikan pura ini adalah I Gusti Agung Putu,

Beliau merupakan seorang tokoh yang juga mendirikan kerajaan Mengwi dan juga pura taman ayun.

Meski di dalam lontar Babad Mengwi kalian tidak dapat menjumpai informasi mengenai kapan waktu Pura Ulun Danu Beratan dibangun, tetapi di dalamnya terdapat waktu pembangunan dari Pura Taman Ayun.

Di mana disebutkan jika pembangunan Pura Taman Ayun diadakan upacara yang tercatat pada Anggara Kliwon Medangsia tahun Saka Sad Bhuta Yaksa Dewa yakni pada tahun saka 1556 atau 1634 M.

Dari catatan tersebut, maka sudah dapat dipastikan jika Pura Ulun Danu Beratan sendiri sudah dibangun sebelum tahun saka 1556 oleh I Gusti Agung Putu.

Setelah berhasil membangun pura tersebut, kemudian Kerajaan Mengwi pun semakin terkenal dan I Gusti Agung Putu diberi gelar “I Gusti Agung Sakti“  oleh rakyatnya.

Baca: Pura Uluwatu

Objek Wisata

1. Pura Ulun Beratan

pura ulun danu bratan

Pesona elok dari keindahan Danau Beratan Bedugul juga didukung dengan kehadiran Pura Ulun Beratan.

Salah satu hal yang menarik dari pura yang satu ini adalah pura ini akan terlihat mengapung apabila air danau sedang naik.

Bangunan dari pura satu ini juga cukup unik, atapnya terlihat bertingkat dengan tingkatan yang bervariasi yaitu ada tingkat 11, 7, serta 3 tingkat.

Atap yang dibuat bertingkat itu dipercaya berhubungan dengan adanya tiga dewa yakni Wisnu, Brahma, serta Shiwa.

Di dalam pura ini juga terdapat stupa Budha yang menjadi simbol kerukunan antar umat beragama yang ada di tempat ini sudah terjalin cukup baik.

Popularitas serta eksotisme dari keindahan Pura Ulun Danu Beratan Bedugul Bali ini juga diabadikan ke dalam gambar di selembaran mata uang kertas RI pada pecahan Rp.50.000.

2. Satwa Langka Rusa & Kijang

danau beratan bedugul

Selan Bali terkenal memiliki Burung Jalak Bali yang langka serta monyet ekor panjangnya yang banyak, ternyata di kawasan danau ini juga terdapat satwa lainnya.

Dimana danau ini menjadi habitat asli dari satwa rusa dan kijang yang dapat kalian jumpai secara langsung di alam terbuka!

Baca: Kebun Raya Bedugul

3. Wisata Alam

wisata alam bedugul

Berkunjung ke Bali jika tidak memasuki kawasan objek wisata Bedugul rasanya kurang lengkap. Sebab, kawasan ini terkenal akan segudang tempat wisatanya yang sangat eksotis.

Danau Beratan Bedugul Bali ini lah yang menjadi lokasi andalan para wisatawan untuk berlibur di Bali.

Kawasan danau ini diselimuti dengan udara yang sejuk dengan balutan langit berkabut yang akan membuat siapa saja betah untuk menghabiskan waktunya disini.

Warna warni bunga yang bermekaran ditambah dengan jejeran pepohonan lengkap dengan hamparan rerumputan yang hijau semakin membuat asri kawasan danau.

Maka tak heran jika lokasi wisata satu ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal dan mancanegara setiap harinya.

Dan perlu kalian ketahui, jika danau Bedugul ini juga kerap disebut sebagai danau Beratan atau Bratan.

4. Spot Foto Menarik

Pura Ulun Danu

Keindahan yang disuguhkan oleh Danau Beratan Bedugul ini mengharuskan kalian agar membawa kamera yang mumpuni.

Sebab disana banyak sekali sudut menarik yang harus kalian abadikan melalui bidikan kamera. Terlebih lagi, pesona dari sunrise dan sunsetnya yang benar-benar akan menghentikan waktu kalian dalam sekejap.

Bagi kalian yang hendak menyelenggarakan foto prewedding disini, maka kalian harus membayar tarif sebesar Rp600.000 – Rp800.000.

Serta jika kalian hendak menyewa perahu disana, kalian harus membayar tarif sebesar Rp100.000 sampai Rp300.000.

Waktu terbaik untuk melakukan sesi foto prewedding adalah pada saat mulai pukul 5 pagi sampai 8 pagi.

Penginapan

Berikut adalah beberapa rekomendasi penginapan yang dapat kalian coba di dekat lokasi wisata Danau Beratan:

Nama HotelAlamatHarga mulai dari:
CLV Hotel & Villal. Raya Bedugul, Candikuning, Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali 82191Rp 225.000 per malam
Warung Rekreasi BedugulJalan Raya Bedugul, Candi Kuning, Baturiti, Candikuning, Baturiti, Tabanan, Bali 82191Rp 230.000 per malam
Puri Candikuning ResortJl. Raya Candikuning KM. 52, Candikuning, Baturiti, Bedugul, Kabupaten Tabanan, Bali 82191Rp 850.000 per malam
Pelangi Homestay BedugulJl. Kebun Raya, Candikuning, Bedugul, Kabupaten Tabanan, Bali 80361Rp165.000 per malam
Hotel Melati 1 BedugulJl. Kebun Raya, Candikuning, Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali 82191Rp490.000 per malam
Bukit Kembar Guest House BedugulJl. Raya Bedugul – Singaraja, Wanagiri, Sukasada, Kabupaten Buleleng, Bali 81161Rp150.000 per malam
Hotel Sorgawi BedugulJl. Raya Bedugul, Candikuning, Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali 82191Rp230.000 per malam
Buyan Resort BedugulJl. Raya Bedugul, Pancasari, Singaraja, Kabupaten Buleleng, Bali 81162Rp400.000 per malam
Handara Golf & Resort BaliDesa Singaraja-Denpasar, Pancasari, Sukasada, Buleleng, Kabupaten Buleleng, Bali 81161Rp785.124 per malam

Fasilitas

  • Area parkir
  • Toilet
  • Play ground
  • Pusat kuliner (restaurant menu lokal & internasional)
  • Cafe
  • Spot foto
  • Sewa perahu
  • Speed boat
  • Toko souvenir
  • Penginapan

Lokasi

Danau Beratan berada di alamat: Desa Candi Kuning, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, Provinsi Bali 82191.

Rute

  • Lokasi wisata dari Danau Beratan jaraknya sekitar 62,6 km atau sekitar 1 jam 14 menit waktu tempuh perjalanan dari arah Bandara International Ngurah Rai.
  • Sedangkan jika dari arah kota Singaraja, jaraknya sekitar 40 km.

Berikut adalah rute yang dapat kalian gunakan dari arah Bandara Ngurah Rai Bali:

Jl. Airport Ngurah Rai – Jl. By Pass Ngurah Rai – Ikuti Jl. By Pass Ngurah Rai – Jl. Sunset Road – Jl. Griya Anyar di Kuta – Jl. Taman Pancing – Jl. Imam Bonjol di Kota Denpasar – Tetap di Jl. Imam Bonjol – Jl. Cokroaminoto – Jl. Raya Lukluk – Sempidi – Jl. Raya Denpasar – Gilimanuk, Jl. Denpasar-Singaraja – Jl. Baturiti Bedugul menuju Batunya sampai kalian tiba di titik lokasi wisata.

Jam Operasional

Danau Beratan dibuka setiap harinya (Senin – Minggu) mulai dari pukul 08.00 – 18.00 WITA.

Harga Tiket Masuk

KategoriHarga
WNI DewasaRp20.000/ orang
WNI anak anakRp15.000/ orang
WNA DewasaRp30.000/ orang
WNA anak anakRp15.000/ orang
Parkir roda duaRp2.000/ motor
Parkir roda empatRp5.000/ mobil
Parkir roda enam/ busRp10.000/ bus
Speed Boat (daya tampung 4 orang)Rp100.000/ putaran
Speed Boat (daya tampung 8 orang)Rp185.000/ putaran

Happy Holiday!

Photo of author

Dwi Okta

Mahasiswi jurusan pariwista di salah satu Universitas di Indonesia.